Keindahan Musim Semi di Jinhae Korea

Musim semi di Korea Selatan adalah musim yang menjanjikan banyak pemandangan indah yang layak untuk difoto. Salah satunya di Kyeong-Wha Station dan jembatan romantis di Jinhae.

Keindahan Musim Semi di JinhaeSecara umum kawasan Jinhae adalah salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan saat musim semi. Pemandangan yang paling menakjubkan dari tempat ini adalah saat bunga Cherry berguguran dan memenuhi beberapa sudut kota. Saat bunga bemekaran dan akhirnya jatuh memenuhi jalan-jalan disini, saat itulah momen paling menakjubkan di Jinhae.

Itu sebabnya, warga setempat akan menyebutkan sedikitnya 3 hal jika ditanya apa yang menjadi ikon kota ini. Yang pertama adalah pohon cemara yang melambangkan keadilan dan kemakmuran. Kedua, burung camar yang mencerminkan semangat dan progresivitas warga. Lalu yang ketiga adalah bunga yang selain mempercantik kota dengan aroma dan warnanya juga melambangkan warga Jinjahe yang tulus dan rajin.

Baca Juga:  Merasakan Suasana Pedesaan di Darangee Village, Pulau Namhae

Sedikitnya ada dua sudut indah di Jinhae saat musim semi tiba. Yang pertama adalah Yeojwacheon. Kawasan ini adalah salah satu sudut terbaik di Jinhae untuk melihat bunga-bungan Cherry berguguran. Yeogwacheon merupakan lokasi dari jembatan yang menjadi tempat syuting serial Romance.

Dalam salah satu adegannya diperlihatkan pertemuan tak sengaja antara Kwan-Woo dan Chae-won. Setelah episode pertemuan itu tayang jembatan ini langsung populer dan menjadi incaran para turis untuk berfoto atau sekedar melihat dari dekat. Jembatan ini kemudian dikenali dengan nama jembatan romantis (romance bridge) Jinhae.

gyeonghwa stationSudut kedua yang tak kalah indahnya adalah jalur kereta api Kyeong-Wha Station. Para fotografer yang memadati tempat ini biasanya menunggu momen saat kereta api lewat bersamaan dengan bunga Cherry yang berguguran. Pada saat itulah, mereka akan berebutan untuk mengabadikannya dan berharap mendapatkan foto yang terbaik. Foto-foto ini adalah sarana paling ampuh untuk menunjukkan keindahan Jinhae saat musim semi.

Baca Juga:  Panduan Perjalanan di Hoi An, Vietnam

Nah, karena keindahan kota ini kemudian dimanfaatkan oleh pemerintah setempat untuk menggelar Jinhae Gunhangje Festival yang biasanya dilakukan pada bulan April hingga Mei. Festival ini rutin digelar setiap tahun sejak 1963. Wisatawan dan penduduk setempat dapat menikmati pemandangan yang indah dari bunga Cherry yang bermekaran. Jangan lupa untuk menjadi peserta dalam berbagai gelaran seni budaya dan pameran produk khas Korea. Perhelatan ini turut menyumbangkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Jinhae yang mencapai 1 juta setiap tahunnya.

Untuk mencapai tempat ini Anda bisa naik bus dari Seoul Nambu Bus menuju Jinhae dengan waktu tempuh sekitar 4 jam 20 menit. Destinasi wisata yang indah lainnya di Korea adalah pantai Ggotjipulau Ulleung dan desa Darangee. Selama berlibur disini Anda bisa menginap di Grand Ambassador Seoul, Grand Hyatt Hotel dan Renaissance Seoul Hotel.