Yuks Berekreasi di Kota Wisata Cibubur (Fantasy Island)

Travelbiz – Informasi Destinasi Wisata Terbaik di Indonesia – Fantasy Island adalah pulau buatan yang berlokasi di kota wisata cibubur bisa dinikmati keindahannya dengan perahu naga serta berbagai tempat rekreasi air yang menyenangkan dengan sepeda air. Di dalam arena rekreasi yang mulai dioperasikan sejak Desember 1999 ini, terdapat taman Jurasic yang menyediakan beragam permainan yang seru dan menantang bagi seluruh keluarga. Kawasan rekreasi ini benar-benar merupakan surga bermain bagi anak-anak. Setelah puas bermain dan berekreasi, pengunjung dapat menikmati aneka makanan di Food City yang bersebelahan dengan Kampoeng Wisata.

Baca Juga:  Berwisata Pantai Glagah Kulonprogo

fantasy island cibubur1 630x380 1

Fantasy Island dibangun di atas tanah seluas 6 Ha yang berada di belakang Kampoeng Wisata Jakarta tepatnya di tengah danau yang didalamnya terdapat 15 wahana permainan yang menarik, antara lain: Bumper Car, Aladin, Baloon Race, Cross Cable, Fancy Boat, Fancy Car, Go Car, Sky Cycle, Air Plan, Battery Car, Convoy, Fancy Train, Flying horse, Hely Copter, dan lain-lainnya.

Kota Wisata Cibubur

Selain Fantasy Island, di danau juga terdapat permainan yang tidak kalah menyenangkan, seperti : Perahu Naga, Canoe, Sepeda Air, ATV, Big Ballon, Becak Mini, Wara-wiri, Water Ball, dll. Fantasy Island (di dalam area) buka setiap hari Sabtu & Minggu dan Hari Libur Nasional dari pukul 10.00 WIB s/d 17.30 WIB. Sedangkan di luar area, buka setiap hari dari pukul 10.00 WIB s/d 17.30 WIB.

Baca Juga:  Jadwal Kapal Pelni KM Ciremai Juli 2023

Beroperasi wahana terbaru Dragon Boat Night. Yang buka setiap hari Sabtu & Minggu sampai dengan pukul 21.00 WIB Dapatkan harga khusus bagi anda yang ingin melakukan pemesanan rombongan. Untuk informasi paket rombongan dapat menghubungi bagian Commercial & Tenancy.

Informasi : Bagian Commercial & Tenancy Telp. (021) 8493-4848 Fax. (021) 8493-2204, (021) 8493-4888.