Daftar Isi

Bersantai di Resto East

Bali bukan sekadar surganya tempat-tempat yang memesona dan indah, namun juga surganya makanan dan kehidupan malam yang eksotik. Jika Anda tengah berada di Bali dan hendak mencari lokasi hangout dengan view (pemandangan) yang indah atau mencari berbagai penganan yang lezat, maka bisa langsung menuju ke Resto East di Tanjung Benoa, Sanur.

Bersantai di Resto East

1. Wisata Kuliner Bali

Atau kalau Anda menginap di Conrad Hotel Bali, maka tak perlu susah payah lagi mencari lokasi hangout yang satu ini. Mengapa? Karena ternyata Resto East ini berada di lantai ketiga hotel tersebut. Resto East memiliki desain yang cozy dan kondusif untuk bersantai sambil menikmati berbagai macam penganan ringan, sambil menikmati pemandangan yang begitu menawan. Resto (dan juga hotelnya) sangat romantis, sangat cocok untuk Anda yang tengah memadu kasih.

Baca Juga:  Pesona Danau Kelimutu dan Spot-Spot Wisata Menarik di Sekelilingnya

Resto ini tepat menghadap ke arah laut sehinga pengunjung bisa langsung menikmati debur ombak dan bahkan hembusan angin pantai. Soal makanannya, resto ini ternyata hanya menyediakan makanan ringan dan minuman karena memang dirancang hanya sebagai tempat ngobrol atau hangout. Disini Anda bisa mencicipi Coconut prawns with Thai chili sauce atau Bruschetta dengan Tomato Salsa dan Smoke Salmon. Untuk minuman, East menawarkan beragam minuman kopi, teh, dan wine. Teh tersedia dalam berbagai varian, mulai dari black tea hingga fruit tea.

Untuk menghangatkan tubuh, Anda bisa mencoba berbagai macam pilihan Vodka, Martini Combos atau Champagne Cocktail. Ketika berkunjung kesini Anda jangan ragu untuk memakai pakaian apapun karena tak ada dress code yang ketat. Anda bisa memakai smart-casual yang elegan dan memikat. Bawa pasangan Anda untuk sama-sama menikmati kehangatan malam Bali sembari menikmati minuman yang beraroma dan membuat Anda sedikit mabuk.

Baca Juga:  Oyo RiverTubing, Mengarungi Sungai Oyo dengan Sensasi Derasnya Arus Melewati Lekukan Sungai

2. Lokasi

Resto East berada di Conrad Bali Hotel, Jalan Pratama No 168, Tanjung Benoa, Sanur, Bali –Indonesia.

Telp: 0361-778788

Jam buka: jam 08.00 – 23.00

Harga: Rp 30.000 – 570.000