Vihara Tendaun Giri Sena

TendaunPura dan masjid sudah biasa terlihat di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Nah, jika Anda ingin sensasi wisata religi yang lain, datanglah ke Vihara Tendaun Giri Sena yang berada di Desa Persiapan Mareje Timur, Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat. Desa ini terletak di ketinggian gunung Mareje. Untuk sampai ke desa Mreje diperlukan perjalanan menanjak kurang lebih 7 km dari jalan utama menuju kawasan Sekotong. Jalanan sudah beraspal walaupun di beberapa tempat masih agak buruk.

Arsitektur bangunan vihara ini cukup unik karena mengadopsi bangunan khas Suku Sasak yakni seperti lumbung yang dipadukan dengan bangunan khas negeri Thailand. Sedangkan patung Buddha yang ada di vihara ini mirip dengan patung yang ada di Candi Borobudur, Jawa Tengah. Bangunannya terdiri dari dua lantai. Lantai dasar digunakan untuk tempat pertemuan dan kegiatan sosial sedang lantai atas diperuntukkan bagi tempat pemujaan.

Baca Juga:  Wisata Kuliner Gudeg Wijilan Yogyakarta

Vihara Tendaun

Di samping bangunan terdapat beberapa kamar penginapan. Kamar tersebut digunakan bagi bikhu-bikhu luar daerah yang datang dalam rangka melakukan bimbingan rohani. Konon, Vihara Tendaun Giri Sena ini akan ramai pengunjung saat malam hari. Di samping Vihara Giri Sena terdapat prasasti yang terbuat dari patu. Pahatan prasasti ini menuliskan pesan-pesa toleransi agama berdasarkan ajaran Tripitaka. Inti dari tulisan itu adalah bahwa seseorang baru akan mencapai kebahagiaan yang sesungguhnya jika sudah saling bisa menghormati keyakinan masing-masing.

Desa MarejeVihara terbesar di NTB ini diharapkan menjadi tempat beribadah umat Buddha sekaligus destinasi wisata. Tentu saja hal ini dibarengi dengan perbaikan berbagai fasilitas pendukung seperti akses jalan dan angkutan umum.

Baca Juga:  Jadwal Kapal Pelni KM Tilongkabila Juni 2023

Desa Mareje, tempat dimana vihara ini didirikan terdapat dua dusun yang sebagian besar penduduknya beragama Buddha yakni Dusun Tendaun dan Dusun Ganjar. Di Tendaun terdapat 150 kepala keluarga, sedangkan di Ganjar berjumlah 350 kepala keluarga. Vihara tersebut menjadi landmark kawasan ini. Pembangunannya sudah dirintis sejak tahun 1980 diatas tanah seluas 1.500 meter persegi. Yang menarik dari masyarakat desa ini adalah tradisi jot-jotan yakni kebiasaan saling mengantarkan makanan saat hari besar peringatan agama.

Selain vihara, Lombok mempunyai 6 pura yang sebaiknya Anda kunjungi sebagai pelengkap wisata religi Anda, yakni Pura MeruPura LingsarPura KalasaPura Gunung PengsongPura Batu Bolong dan Pura di taman Suranadi. Penginapan di sekitar daerah Sekotong adalah Cocotinos Hotel Sekotong Lombok. Sedangkan jika ingin memilih hotel di sekitaran kota Mataram ada Lombok Raya Hotel, Lombok Garden Hotel dan Grand Legi Hotel.

Komitmen kami untuk memberikan informasi, tips, dan panduan wisata untuk Anda sekalian. Namun demikian, pemeliharaan website ini tidaklah murah. Apabila Anda memesan hotel, silahkan klik link hotel yang ada di halaman ini untuk membantu kami terus dapat memberikan informasi serta panduan wisata yang lebih menarik lagi. Dan juga sarankan kami di twitter dan facebook.

Incoming search terms:

  • vihara di lombok
  • vihara tendaun girisena
  • vihara terbesar di ntb
  • agama buddha di lombok
  • vihara di mataram
  • vihara suku sasak budha
  • vihara tendaun giri sena jadi objek wisata
  • vihara tendaun giri sena lombok
  • vihraterbesardantermewahdintb
  • wihara budha lombok
Baca Juga:  Menikmati Pemandangan Air Terjun Melanting Di Bali