Kebun Binatang Ragunan

Obyek Wisata Jakarta: Berwisata Sambil Belajar di Kebun Binatang Ragunan

Travelbiz – Informasi Destinasi Wisata Terbaik di Indonesia – Kebun binatang selalu menjadi salah satu obyek wisata yang menarik untuk dikunjungi. Hal ini juga tentunya berlaku bagi Kebun Binatang Ragunan yang terletak di atas lahan seluas 145 hektar di daerah Jakarta Selatan ini.

Selain biaya masuk yang murah, Kebun Binatang Ragunan juga menawarkan pengetahuan tentang berbagai macam satwa. Di setiap kandang hewan yang ada di Kebun Binatang Ragunan ada papan yang bertuliskan tentang informasi dari hewan yang berada di kandang tersebut.

Baca Juga:  Jadwal Lengkap Kapal Pelni KM Kelud Mei 2022

Berwisata Sambil Belajar di Kebun Binatang Ragunan

Sehingga ,pengunjung selain dapat melihat para satwa yang lucu-lucu dan unik-unik tersebut, mereka juga dapat mengetahui berbagai macam informasi yang berhubungan dengan hewan yang ada di kandang yang ada papan informasi tersebut, mulai dari nama latin hewan tersebut sampai dengan daerah asal hewan tersebut.

Di Kebun Binatang Ragunan juga terdapat beberapa tempat yang bisa digunakan untuk bersantai sambil menikmati sejuknya udara di daerah Jakarta Selatan. Itulah sebabnya mengapa obyek wisata Kebun Binatang Ragunan selalu menjadi salah satu tempat favorit untuk berwisata di kota Jakarta.

Kebun Binatang Ragunan

Selain dapat melihat-lihat hewan yang berada di dalam kandang di obyek wisata Kebun Binatang Ragunan, para pengunjung pun dapat menunggang gajah, perahu, ataupun delman. Bagaimana? Kebun Binatang Ragunan benar-benar merupakan obyek wisata yang menarik, bukan? Apalagi jika anda seorang pecinta hewan.

Baca Juga:  Mengunjungi Wisata Alam Iseh

Artikel Terkait: